Ramlan Nurmatias Adakan Jumpa Pers dan Buka Bersama: Bahas Program untuk Kemajuan Kota Bukittinggi

×

Ramlan Nurmatias Adakan Jumpa Pers dan Buka Bersama: Bahas Program untuk Kemajuan Kota Bukittinggi

Bagikan berita
Suasana Jumpa Pers dan Buka Bersama Wali Kota dengan Ratusan Awak Media
Suasana Jumpa Pers dan Buka Bersama Wali Kota dengan Ratusan Awak Media

Bukittinggi- Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias menyelenggarakan kegiatan jumpa pers dan buka bersama di Balairung Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi Belakang Balok pada Jumat, (28/3/2025).

Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka diseminasi informasi terkait program dan Kegiatan Pemerintah Kota Bukittinggi serta Persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri.

Dalam kesempatan ini, Ramlan Nurtias membahas mengenai beberapa proyek yang sedang berjalan dan yang direncanakan untuk membuat kota Bukittinggi lebih baik dari segala segi. Mulai dari segi kebersihan, keindahan, dan kemajuan.

Dari segi kebersihan beliau membahas mengenai penanggulangan sampah di kota Bukittinggi.
"Kita harus sama-sama menjaga kebersihan kota Bukittinggi, karena sampah yang dihasilkan masyarakat kota Bukittinggi mencapai 200 ton per hari" ucap Ramlan.

Terkait dengan keindahan Wali Kota membahas mengenai Jam Gadang sebagai ikon kota Bukittinggi
dan Mesjid Jami'.
“Saat ini, kita sedang melakukan pengecatan ulang Jam Gadang agar tetap terlihat megah dan terawat. Kita ingin simbol kebanggaan Bukittinggi ini tetap menjadi daya tarik utama wisatawan,” ungkap Ramlan.

Tak hanya itu, beberapa air mancur yang tersebar di kota juga tengah diperbaiki.
“Air mancur di depan Masjid Jamik Surau Gadang, di pelataran Taman Jam Gadang, dan beberapa titik lainnya kita perbaiki agar kembali berfungsi dengan baik. Ini bukan sekadar estetika, tapi juga menciptakan suasana kota yang lebih hidup,” jelasnya.

Terkait kemajuan, Wali kota membahas mengenai fungsi Terminal Tipe A Simpang Aur Kuning.
“Kita kembalikan terminal sebagai tempat naik-turun penumpang, bukan untuk pedagang. Terminal itu harus berfungsi sebagaimana mestinya, bukan berubah menjadi pasar. Kita sedang tertibkan ini agar transportasi di Bukittinggi lebih tertata,” tegasnya.

Semua perbaikan yang sedang dan akan direalisasikan itu tidak menggunakan APBD.
“Masyarakat perlu tahu, perbaikan ini kita lakukan menggunakan dana CSR, bukan APBD. Kita manfaatkan dana dari perusahaan yang peduli dengan kota ini, sehingga APBD bisa difokuskan untuk kebutuhan lain yang lebih mendesak,” tegasnya.

Terakhir, Ramlan menyampaikan harapannya terkait kondisi Kota Bukittinggi kedepannya.
“Kita tentu ingin Kota Bukittinggi kembali seperti dulu, menjadi kota wisata dan berbudaya yang rapi, indah, dan nyaman. Semoga semakin banyak pengunjung yang datang, karena itu akan berdampak langsung pada ekonomi masyarakat,” ucapnya.

Editor : Adjurama Gustijah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini