Hafidz Qur'an Akbar ke II Jorong Guguak Pariangan, Tanah Datar, Lahirkan Generasi Penerus Penghapal Al Qur'an

×

Hafidz Qur'an Akbar ke II Jorong Guguak Pariangan, Tanah Datar, Lahirkan Generasi Penerus Penghapal Al Qur'an

Bagikan berita
Bupati Tanah Datar Eka Putra, S.E., M.M. yang diwakili Sekda Elizar, S.H pada acara Waqaf Hafidz Akbar ke II di Jorong Guguak, Pariangan, Kabupaten Tanah Datar
Bupati Tanah Datar Eka Putra, S.E., M.M. yang diwakili Sekda Elizar, S.H pada acara Waqaf Hafidz Akbar ke II di Jorong Guguak, Pariangan, Kabupaten Tanah Datar

Menara Info, Tanah Datar - Waqaf Hafidz Akbar ke II Jorong Guguak, Pariangan Kabupaten Tanah Datar dilaksanakan di Surau Tahfidz Nurul Hidayah, Minggu (06/04/2025).

Dengan adanya acara ini diharapkan akan terlahir Hafidz Qur'an lebih banyak di Kabupaten Tanah Datar.

Dalam sambutannya Bupati Tanah Datar Eka Putra , S.E., M.M., yang diwakili Sekda Elizar, S.H mengatakan, "Pemerintah Kabupaten Tanah Datar mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan perantau yang telah membantu terselenggaranya acara Waqaf Hafidz Akbar ini."

"Dengan terselenggaranya acara tersebut diharapkan akan lahir Hafidz Qur'an baru secara berkelanjutan di Kabupaten Tanah Datar, " ungkap Elizar.

Penghapal Al Qur'an ini ke depannya akan menjadi generasi penerus bangsa yang islami, taat terhadap Allah SWT dan pelopor pembangunan yang handal, sehingga menjadi kebanggan keluarga, yang memberikan mahkota kepada kedua orang tua di akhirat.

"Hafidz Qur'an merupakan salah satu program unggulan Bupati Tanah Datar, Eka Putra, yaitu mengupayakan satu rumah satu penghapal Al Qur'an, sehingga ke depannya akan melahirkan generasi penerus yang berkualitas, " tutup Elizar.

Acara Waqaf Hafidz Qur'an dihadiri Ninik Mamak, Bundo Kandung, Alim Ulama, Tokoh masyarakat, Kapolsek, Walinagari, perantau dan masyarakat.

(Mairil Yasril)

Editor : Al Mangindo Kayo Gadang
Bagikan

Berita Terkait
Terkini