Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Laksanakan Donor Darah Sebagai Manifestasi Ajaran Islam

×

Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Laksanakan Donor Darah Sebagai Manifestasi Ajaran Islam

Bagikan berita
Santri Sumatera Thawalib Parabek antusias ikuti aksi donor darah bersama PMI Bukittinggi
Santri Sumatera Thawalib Parabek antusias ikuti aksi donor darah bersama PMI Bukittinggi

Menara Info, Agam -- 16 Juni 2025 – Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek kembali menggelar aksi donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Bekerja sama dengan Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Bukittinggi, kegiatan ini dilaksanakan pada Senin (16/6) sejak pukul 09.00 WIB, di lingkungan pesantren.

Donor darah ini disambut antusias oleh para santri dan civitas pesantren. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Pengasuh Pondok, H. Muhammad Zaki Munawar, Lc, yang menegaskan bahwa donor darah bukan hanya amal sosial, tetapi juga bentdah dan manifestasi nyata dari ajaran Islam tentang kemanusiaan.

“Donor darah adalah ibadah dan amal kebajikan. Ia mengajarkan kepedulian, walaupun penerima darah tidak kita kenal. Dengan setetes darah, kita bisa menyelamatkan nyawa. Ini bentuk nyata pengamalan nilai-nilai Islam yang ingin kita tanamkan kepada santri,” ujar Ustadz Zaki.

Pelaksanaan kegiatan di lapangan melibatkan Satuan Kesehatan dan Kesiapsiagaan Remaja (KKR) serta Poskestren. Mereka aktif menyosialisasikan pentingnya donor darah kepada para santri yang memenuhi syarat secara usia dan kesehatan.

“Kita sudah persiapkan kegiatan ini jauh hari, disampaikan secara resmi kepada para santri agar mereka memahami bahwa donor darah adalah bagian dari amal mulia. Saya sendiri ikut diperiksa sebagai calon pendonor, meski tidak lolos karena kendala kesehatan. Namun semangatnya tetap saya dukung,” tambahnya.

Editor : Yopi Herdiansyah
Sumber : PMI Kota Bukittinggi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini